DI 02092025
1 Raja-raja 13:17-18
sebab telah diperintahkan kepadaku atas firman TUHAN: Jangan makan roti atau minum air di sana. Jangan berjalan pulang melalui jalan yang telah kauambil itu.”
Lalu jawabnya kepadanya: “Aku pun seorang nabi juga seperti engkau, dan atas perintah TUHAN seorang malaikat telah berkata kepadaku: Bawa dia pulang bersama-sama engkau ke rumahmu, supaya ia makan roti dan minum air.” Tetapi ia berbohong kepadanya.
Apa yg ada dlm pikiran kita ttg figur seorg hamba Tuhan? Lebih mudahnya kita sebut saja dia seorg pendeta? Apakah figur yang kudus layaknya malaikat? Atau?
Kalau kita membaca kisah ini seluruhnya, akhirnya abdi Allah atau nabi ini dihukum Tuhan karena melanggar pesan Tuhan yg telah diberikan, namun ada seorg nabi tua yg justru membohonginya shga nabi yang muda ini hidupnya berakhir tragis, mati dg mengenaskan dan ini disebabkan karena dia percaya begitu saja pd perkataan nabi tua yg bicara seolah-olah Tuhan menyuruh dia mengajak nabi muda untuk ikut pulang bersamanya. Kalau zaman skrg kita sebut 2 org pendeta, tetapi salah 1 pendeta dgn sengaja berbohong pd pendeta lain shga terjadilah pelanggaran terhadap Tuhan. Ini sesuatu yg bs saja terjadi, kadang hamba Tuhan terlalu mudah memakai kalimat utk menyakinkan org lain: “saya dapat ini dari Tuhan!” padahal tidak demikian faktanya, seorg hamba Tuhan bisa saja berbohong demi maksud tertentu.
Kadang sbg hamba Tuhan, kita perlu juga waspada dgn hamba Tuhan lain, terutama mereka yg mengaku seorg ‘nabi’, terkenal ‘tajam’ nubuatannya. Selama mereka bisa menjaga integritas dan hati nurani tetap bersih, karunia dan pelayanan mereka bs sangat memberkati jemaat dan org bnyk, tetapi kalau sudah tergiur kemewahan & kekuasaan, maka terjadilah hal-hal yang sudah bs kita temui sekarang: mereka dgn tanpa merasa berdosa menyalah gunakan karunia dan pelayanannya utk memenuhi ambisi dan hawa nafsunya. Jemaat yang lugu terkesima dgn karunia hamba Tuhan ini, para org kaya tertipu karena berpikir yg dia lakukan itu memberkati hamba Tuhan dgn pikiran bodoh: nanti yg saya berikan sbg taburan pd hamba Tuhan akan balik ke saya berkali lipat. Biasanya yg banyak jadi korban ialah org-org kaya yg mudah spt terhipnotis oleh pesona hamba Tuhan.
Mengagumi boleh, tp tetap waspada dgn ajaran yg kelihatannya bagus tp tdk cocok dgn kebenaran firman Tuhan, ada hamba Tuhan yg baik, ada jg yg jahat.