DI 12072022
Amsal 27:2
Biarlah orang lain memuji engkau dan bukan mulutmu, orang yang tidak kaukenal dan bukan bibirmu sendiri.
Orang sombong itu menilai dirinya sendiri scra berlebihan, ada 2 penyebabnya, pertama karena ingin dihormati orang banyak dan merendahkan org lain, kedua, karena tidak ada org yg memuji dia.
Ada 2 jenis golongan org yg disebut dlm ayat ini yaitu org lain dan org yg tdk kita kenal atau org asing. Di zaman itu pengertian org asing adalah org bukan Israel atau org yg dari jauh. Di zaman ini pengertian orang asing sederhananya adalah orang yang blm pernah kita kenal sebelumnya. Kita memang perlu utk menilai diri kita sendiri, tapi lebih bertujuan ke arah koreksi diri supaya nantinya bs menjd pribadi yang lebih baik, bkn utk mempromosikan diri demi tujuan yang tidak mulia. Tujuan kita berbuat baik bukanlah untuk dipuji-puji oleh banyak org, tp utk membuktikan bahwa ada Tuhan dlm hidup kita dan untuk kita menunjukkan buah dr karakter kita yg baik, buah dr ibadah kita pd Tuhan, bukti bahwa kita punya kasih dlm hati kita. Motivasi hati yg murni harus jd alasan mengapa kita melakukan sesuatu atau mengatakan sesuatu. Org yg melihat dan turut merasakan dampak dari hidup kita, pasti akan memberi respon balik, kalau dampaknya positif maka respon mereka jg positif, ada pengakuan bhw kita org yg pantas utk dipuji perbuatan dan perkataannya, sebaliknya kita akan dihujat bnyk org kalau dampak yg mereka rasakan itu negatif dab buruk pengaruhnya.
Kemudian dr golongan org asing, org yang tidak kita kenal sebelumnya. Membalas kebaikan dari org yg kita kenal tentu suatu kewajiban dan bisa dilakukan dgn senang hati, balas budi istilahnya. Tp kepada org asing, apakah kita bs dengan rela melakukanya? Masih berpikir untung dan rugi? Atau kita memilih cuek saja, takut org itu adalah org jahat atau punya modus tertentu. Berbuat yg baik pd org asing bs menjadi bagian penginjilan bagi mereka, mengenalkan Tuhan lewat apa yg kita lakukan terhadap mereka. Jgn sampai org asing menemukan celah utk mencela kita krna tentu akibatnya adalah nama Tuhan menjd tidak dimuliakan. Jadi kita bukan hanya bersikap baik terhadap org yg kita kenal dan sdr seiman, tapi jg terhadap mereka yg belum pernah kita kenal sebelumnya, bahkan terhadap org yg memusuhi dan menganiaya kita. Sbg org Kristen kita wajib utk mengenalkan pribadi Tuhan lewat hidup kita di manapun kita berada, walaupun tetap ada org yg tidak merespon baik sikap baik kita terhadap mereka. Jgn lelah utk berbuat baik, selama ada kesempatan utk itu, manfaatkan dgn bijak dan selalu siap utk memuliakan Tuhan.
Tidak perlu memuji diri sendiri, biarlah org lain yg memberikan pengakuan ttg nilai diri kita, yg penting kita hrs tetap menjd pribadi yg baik dan disukai karena pengaruh baik yg kita timbulkan di lingkungan sekitar kita.